FORMULIR UPDATE DATA ALUMNI SMPN 13 BANDUNG ANGKATAN 1986

Nama Lengkap
Nama Panggilan
Jenis Kelamin
Asal Kelas
Alamat Lengkap
Kota
Telepon / HP
Email
Pekerjaan
Alamat Kantor
Saran / Pesan
Image Verification
captcha
Please enter the text from the image:
[ Refresh Image ] [ What's This? ]

REUNI KECIL DI CIWALK BANDUNG

Rabu, 22 April 2009

Mesjid Tarbiyah Darul Ulum



Ini adalah foto Mesjid Tarbiyah Darul Ulum SMPN 13 Bandung Jln. Mutiara No. 15 Bandung. Mesjid ini diresmikan pada hari Selasa tanggal 17 Maret 2009 pada pukul 11.00 wib.

Berdiri di salah satu bagian di lantai 2 sekolah dengan luas bagian dalam mesjid 8 kali 16 meter.

Waktu kita masih sekolah di 13 mesjid itu belum ada, Alhamdulillah dong…. sekarang 13 udah punya mesjid sendiri dan berada di area sekolah.

Mesjid Tarbiyah Darul Ulum ini masih dalam tahap penyelesaian, berarti masih ada kesempatan buat kita para alumni, untuk menanam amal, apalagi Mesjid yang didirikan itu berada di tempat dimana kita menuntut ilmu. Meskipun kita sudah gak sekolah di sana lagi, gak ada salahnya kita menyisihkan sebagian rizki kita guna membantu penyelesaian mesjid ini.

Atas inisiatif bersama, aku dan temen-temen mengajak para alumni tahun 86 untuk ikut berpartisipasi dalam pengumpulan dana buat Mesjid Tarbiyah Darul Ulum.

Aku bersama Daud, temen ku yang alumni kelas 3C, sepakat untuk membuka rekening bersama di BCA buat menampung sementara sumbangan dari temen temen alumni. Dan Alhamdulillah respon temen temen baik, …… mungkin karena niat baik juga ya ….. semoga diridloi Allah….

Terimakaih lho… buat temen-temen yang udah nyumbang, baik moril ataupun materil, semoga amal baik kita tidak putus, dan Allah membalas dengan pahala dan karunia yang berlipat ganda. Amiiiin ……

“ Barangsiapa yang mendirikan masjid karena Allah walaupun sebanding dengan sarang burung tempat telurnya, niscaya Allah mendirikan pula baginya sebuah gedung di dalam surge “ (H.R. Ahmad, Ibnu Hibban Bazzar dengan Sanad Shahih)

0 komentar:

Posting Komentar

  © Blogger template Starry by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP